Desain Rumah Susun Minimalis Modern Yang Fungsional - Modern Minimalis

Aneka Model Desain Rumah Moderen Minimalis.

Desain Rumah Susun Minimalis Modern Yang Fungsional

Rumah susun merupakan sebuah rumah yang sangat mudah ditemukan didaerah atau pemukiman padat penduduk. Rumah susun merupakan sebuah alternatif yang tepat ketika daerah tersebut sangat minim lahan namun memiliki jumlah penduduk yang sangat padat. Untuk membangun sebuah rumah susun yang dapat digunakan secara maksimal dan juga dapat mencukupi semua kebutuhan untuk penghuninya harus menggunakan konsep atau desain yang matang. Konsep atau desain rumah susun yang ideal adalah adanya kesesuaian antara bangunan dan juga kebutuhan penghuninya. Desain yang banyak digunakan untuk konsep rumah susun adalah desain rumah susun minimalis modern yang fungsional.

Desain Rumah Susun Minimalis Modern Yang Fungsional

Desain Rumah Susun Minimalis Yang Fungsional

Meskipun menggunakan desain yang minimalis dan juga sederhana kebutuhan ruang dan juga fasilitas di dalam rumah susun haruslah tetap memadai dan juga ideal. Sehingga sempit atau tidak terlalu lusa namun tetap nyaman untuk digunakan. Agar desain rumah susun minimalis dapat memiliki nilai fungsional yang maksimal. Pada area basement atau lantai dasar dimaksimalkan sebagai fasilitas umum bagi para penghuninya. Hal yang paling disering dikeluhkan oleh para penghuni rumah susun adalah sulitnya mengakomodir ruang gerak karena konsep bangunan yang tidak sesuai.

Lantai bawah dapat dijadikan pusat fasilitas rumah susun misalnya tersedianya aula, posyandu, tempat pertemuan, tempat ibadah, dan lain-lain. Dengan memusatkan fasilitas pada lantai dasar akan lebih memudahkan penghuni untuk mengakses dan juga area ini dapat sekaligus dijadikan sebagai area atau media berinteraksi dan juga bersosialisasi antar warga rusun. Selain itu pada saat pembangun rumah susun minimalis juga harus memperhatikan kondisi atau lokasi sekitar. Rumah susun yang ideal seharusnya terletak berdekatan dengan pusat perbelanjaan seperti pasar dan tempat umum lainnya seperti puskesmas atau rumah sakit.

Dengan memperhatikan kondisi ini tentunya desain rumah susun minimalis modern tersebut dapat memberikan kenyamanan yang ekstra pada para penghuninya. Dengan memperhatikan semua aspek diatas rumah susun tersebut tidak akan kalah saing dengan kenyamanan ala apartemen. Desain untuk rumah susun sebenarnya lebih mudah dibuat jika dibandingkan dengan konsep atau desain apartemen yang lebih membutuhkan detail khusus pada setiap sisinya.